Kamis, April 17, 2025
spot_img

Bobby Nasution Ajak DPD LPM Medan Berkolaborasi Dengan Pemko Medan Atasi Stunting

Medan – Wali Kota Medan Bobby Nasution mengajak Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (DPD LPM) Kota Medan untuk berkolaborasi bersama Pemko Medan mengatasi permasalahan stunting yang ada di ibukota Provinsi Sumatera Utara ini. Salah satu langkah yang dapat dilakukan dengan membuat suatu program untuk mengatasi masalah kurang gizi kronis yang disebabkan kurangnya asupan gizi dalam waktu yang cukup lama, sehingga mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada anak tersebut.

“Pemko Medan saat ini tengah fokus dalam menangani persoalan stunting di Kota Medan. Oleh karenanya saya berharap agar DPD LPM Kota Medan dapat membuat program tambahan secara sukarelawan mengatasi permasalahan stunting di Kota Medan. Jika seluruh anggota DPD LPM Kota Medan membuat program dan mengedukasi kepada masyarakat bagaimana pemenuhan gizi dan cara pencegahan stunting, tentunya hal ini akan sangat bagus,” kata Bobby Nasution saat menerima kunjungan DPD LPM Kota Medan ketika berkantor di Kecamatan Medan Belawan, tepatnya Jalan Pusara, Selasa (25/10).

Terkait acara Temu Kader Nasional LPM Indonesia di Kota Medan, menantu Presiden Joko Widodo memberikan apresiasi dan dukungan. Apalagi Kota Medan yang telah ditunjuk sebagai tuan rumah, imbuhnya, tentunya dapat memberikan efek bukan hanya kepada DPD LPM Kota Medan tetapi juga kepada masyarakat Kota Medan.

Sebelumnya, Ketua DPD LPM Kota Medan Muhammad Heri Bolon menyampaikan, DPD LPM Kota Medan ditunjuk sebagai tuan rumah perhelatan Temu Kader Nasional LPM Indonesia di Kota Medan pada 7 – 8 November 2022 di Hotel Grand Mercure. Perhelatan nantinya akan dirangkaikan dengan penyerahan LPM Award.

“Terkait pelaksanaan kegiatan tersebut, mohon bimbingan dari Pak Wali. Karena Kota Medan telah ditunjuk sebagai tuan rumah. Saya juga berharap nantinya Pak Wali dapat hadir dalam perhelatan tersebut,” ucap Heri.

Selanjutnya mengenai ajakan kolaborasi untuk mengatasi persoalan stunting di Kota Medan, Heri mengatakan siap berkolaborasi bersama Pemko Medan. “Kami siap berkolaborasi bersama Pemko Medan dalam mengatasi persoalan stunting di Kota Medan. Semoga ke depannya permasalahan ini dapat segera diatasi,” harapnya. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Sidak Pasar Inpres Kisaran, Wakil Bupati Asahan Minta Pedagang Tidak Gunakan Ruas Jalan

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP meminta kepada para pedagang kaki lima yang berjualan di sepanjang Pasar Inpres Kisaran untuk tidak menggunakan ruas jalan...

Pemerintah Kabupaten Asahan Akan Tindak Tegas ASN Yang Gunakan Narkoba

Pemerintah Kabupaten Asahan akan memberikan sanksi tegas kepada ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan yang ketangkap dan terbukti menggunakan narkoba. Hal ini disampaikan oleh...

Wakil Bupati Asahan Pimpin Apel di Kecamatan Kota Kisaran Barat

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP memimpin apel gabungan di Kecamatan Kota Kisaran Barat, Rabu (16/04/2025). Pada apel ini Wakil Bupati Asahan menekankan kepada...

Majelis Ta’lim Muslimah Dambaan Perbaungan Gelar Pengajian dan Santunan Anak Yatim

Perbaungan – Pengajian Majelis Ta’lim Muslimah Dambaan (MTMD) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) kembali dilaksanakan pada Selasa, 15 April 2025, di Lapangan Sepak Bola Pematang...

HBB Minta Polda Sumut Profesional Tangani Gelar Perkara Khusus Eks Karyawan PT Fiberstar

MEDAN – Organisasi kemasyarakatan Horas Bangso Batak (HBB) mendesak Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) untuk melaksanakan Gelar Perkara Khusus (GPK) secara jujur, profesional,...