Kamis, Januari 22, 2026
spot_img

Berikan Semangat Pada Peserta Lomba di HUT ke-77 Kemerdekaan RI, Wabup Madina Sumbangkan Lagu

Neracanews | Mandailing Natal – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mandailing Natal (Madina) mengadakan lomba nyanyi lagu perjuangan dan lagu bebas antar OPD dan instansi di Taman Raja Batu, Komplek Perkantoran Bupati, Desa Parbangunan, Panyabungan, Kamis (11/8/2022).

Pada hari kedua perayaan HUT ke-77 Kemerdekaan RI tersebut, Wakil Bupati Madina Atika Azmi Utammi Nasution hadir langsung memberikan semangat kepada peserta.

Bukan hanya itu, Atika menyumbang tiga lagu Sekali Ini Saja dari Glenn Fredly, Home dari Michael Buble, dan yang terakhir Memang Kau Bukan Tercipta Untukku dari Nella Kharisma.

Kegiatan perayaan HUT ke-77 RI tahun 2022 di Madina akan dimeriahkan dengan beragam acara. Diantaranya ada tausiyah, zikir dan doa, lomba olahraga dan seni untuk siswa SLB, serta pagelaran kreativitas seni dan budaya untuk pelajar.

Selain itu, lomba cerdas cermat tingkat SD dan SMP atau sederajat, pameran ekonomi kreatif UMKM dan IKM, pekan olahraga dan seni antar diniyah se-Madina, festival gordang sambilan, serta lomba lari 10 K bagi pelajar dan masyarakat.

Pemkab Madina juga mengadakan kegiatan mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI, semarak marching band dan karnaval, renungan suci, pemberian remisi, acara peringatan Hari Kemerdekaan, dan devile pasukan upacara.

Acara menarik lainnya, panjat pinang, tarik tambang, lomba lari goni, dan lomba gebuk bantal.

Perayaan HUT RI di Madina ditutup dengan upacara penurunan bendera dan malam resepsi kenegaraan. (Hem Surbakti)

 

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Kapal Rumah Sakit Apung DPP PDI-P Memberikan Pelayanan Kesehatan di Tapteng Empat Hari Kedepan

Tapanuli Tengah Sarudik (Neracanews) - Bentuk kepedulian bagi korban bencana yang terjadi pada 25 November 2025, Partai Berlambangkan Banteng Bermocong Putih PDI-Perjuangan Tiba di...

Pemprov Sumut Terus Sempurnakan Program Berobat Gratis, Buka Layanan Aduan Kesehatan 24 Jam

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus meningkatkan pelayanan Program Berobat Gratis (PROBIS). Program ini merupakan salah satu Program Hasil Terbaik Cepat...

100 % Sekolah di Sumut Kini Teraliri Listrik dan Internet

MEDAN – Seluruh Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dan Sekolah Luar Biasa (SLB) di Sumatera Utara (Sumut) yang berada di bawah...

Jalan Lapen di Desa Pantis Taput Cepat Rusak, Diduga Tak Sesuai Spesifikasi

Taput | (Neracanews) – Jalan Lapis Penetrasi (Lapen) di Desa Pantis Kecamatan Pahae Julu, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), yang baru selesai dibangun pada Desember...

Pemda Taput Distribusikan 60 Unit Genset Untuk Desa Torhonas dan Pardomuan Nauli

  Tapanuli Utara - Warga Desa Torhonas, Kecamatan Adiankoting, mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah daerah Tapanuli Utara (Pemda Taput), yang telah memberikan perhatian dengan menyalurkan Genset...