Jumat, Maret 21, 2025
spot_img

Berbagi Kasih dengan Masyarakat, Polsek Medan Baru Luncurkan Kereta Senyum

MEDAN – Polsek Medan Baru meluncurkan kereta senyum yang diperuntukan untuk menyalurkan bantuan sosial (Bansos) berupa paket Sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.

Kapolrestabes Medan Kombes Pol Gidion Arif Setyawan mengatakan, kereta senyum ini merupakan inovasi Kapolsek Medan Baru Kompol Hendrik Fernandes Aritonang, menyulap sepeda motor menjadi transportasi untuk mengangkut dan menyalurkan paket bantuan Sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Kereta Senyum ini adalah inisiasi dari Kapolsek Medan Baru, untuk melakukan cara-cara pemolisian yang lebih bisa menyentuh masyarakat, sampai dengan gang-gang atau tempat-tempat yang tidak tersentuh oleh kendaraan roda 4,” kata Gidion saat melaunching Kereta Senyum di Mapolsek Medan Baru, Jumat (7/3/2025).

Ia mengungkapkan, inovasi ini mengedepankan pemolisian yang menyenangkan dan lebih merakyat.

“Kita menggunakan prinsip Friendly Policing yakni pemolisian yang membahagiakan, menyenangkan masyarakat dengan cara-cara seperti ini polisi akan tampil lebih friendly,” tukasnya.

Kereta senyum ini nantinya akan digunakan oleh Bhabinkamtibmas yang di dalamnya berisi berbagai macam barang yang dibutuhkan masyarakat.

“Bisa berganti tema, jika sekarang Ramadan maka dalamnya bertema tentang takjil untuk buka puasa dan sahur. Atau mungkin nanti berkembang dalam situasi yang lain misal tentang pendidikan, bisa diisi dengan buku-buku. Untuk kebutuhan sehari-hari misalnya Sembako, tentu ini merupakan bagian yang menarik dan cukup menyenangkan model-model pemolisian yang seperti ini,” jelas dia.

Karena (kereta senyum) ini diinisiasi oleh Polsek Medan Baru maka hari ini dilakukan peluncuran pertamanya di Polsek Medan Baru dan nanti semua Polsek akan membuat metode yang sama.

Saat ini dua kereta tersebut dikendarai oleh Brigadir Thanty menyalurkan bantuan ke daerah binaannya di Kelurahan Darat dan Bripka Johanes Purba kelurahan Petisah Hulu Medan Baru.

“Untuk Polsek Medan Baru saat ini sudah ada 2 model kereta senyum, yakni satu yang dibelakang bentuknya boks kemudian yang kedua keretanya di belakang (didorong) seperti es krim. Dua-duanya mempunyai fungsinya yang sama,” ucapnya.

Gidion menambahkan, untuk ke depannya tiap Polsek akan ada penambahan unit kereta senyum.

“Setidaknya jumlah kereta senyum sesuai dengan jumlah Polsek ya, kurang lebih 13 kereta. Kemudian Polsek yang jangkauannya luas mungkin bisa 2 paling tidak bisa 15 unit kereta senyum,” pungkas Gidion. (Ozi)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Bobby Nasution Apresiasi Upaya Polda dan Kodam I/BB Berantas Judi dan Narkoba

MEDAN – Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution menyampaikan apresiasi kepada Polda Sumut dan Kodam I/BB yang aktif menyelesaikan penyakit masyarakat, khususnya...

Wujudkan Pembangunan BLK, Wakil Bupati Berkunjung ke Ditjend Pembinaan, Pelatihan, Vokasi dan Produktivitas Kemenaker RI

Sebagai bentuk Komitmen Yang kuat dari Pemerintah Kabupaten Asahan dalam mewujudkan pembangunan Balai Latihan Kerja (BLK) di Kabupaten Asahan, Wakil Bupati Asahan Rianto, SH,...

Forkopimda Kabupaten Asahan Sidak Pasar dan Pantau Harga Bahan Pokok Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M

Dalam rangka menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M, Forkopimda Kabupaten Asahan yang terdiri dari Ketua DPRD Kabupaten Asahan, Kajari Asahan, mewakili Bupati...

Pemerintah Kabupaten Asahan Lakukan Penandatanganan Kerjasama dengan Kemenaker RI

Dalam rangka meningkatkan pembangunan Sumber Daya Manusia yang unggul khususnya di Kabupaten Asahan serta Asta Cita Presiden RI, Bupati Asahan yang di hadiri Wakil...

Pemkab Asahan Adakan Pesantren Kilat Ramadhan 1446 H Bagi Siswa SMP se-Kabupaten Asahan

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan mengadakam pesantren kilat Ramadhan 1446 H/2025 M bagi para siswa siswi SMP Negeri dan Swasta se-Kabupaten Asahan, Rabu (19/03/2025). Pelaksanaan pesantren...