Neracanews | Padang Panjang – Auliya Zulfahmi, A.Md.IP., S.H., M.H., resmi menjabat sebagai Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Kelas II B Padang Panjang menggantikan Rudi Kristiawan, A.Md.IP., S.H., M.M.,
yang akan menempati jabatan baru sebagai Kepala Rutan Kelas II B Situbondo.
Alih tugas ini ditandai dengan upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab), yang dilaksanakan di Aula Rutan Padang Panjang, Rabu (09/11).
Hadir dalam acara tersebut, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumbar, Kajari Padang Panjang, Kapolres Padang Panjang, Wakil walikota, Danramil,
Ka Subdenpom, Ka Secata
Ka MUI Padang Panjang, Ka BPS
Ka rutan2 dan kalapas2 sekitar padang panjang, serta Forkopimda setempat dan tokoh masyarakat.
Usai penandatanganan berita acara Sertijab, serta penyerahan memori jabatan, dalam sambutanya Karutan yang lama Rudi menyampaikan, terimakasih kepada seluruh pegawai di Rutan Padang Panjang
“Saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh pegawai di Rutan Kelas IIB Padang Panjang, atas kerjasamanya” ujar Rudi.
Sementara itu, Karutan yang baru Auliya Zulfahmi, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasi Binadik Lapas Siantar mengatakan akan terus melanjutkan kinerja dari Karutan yang lama dengan inovasi2 mutakhir untuk mewujudkan RUPAJANG yang lebih baik dan segera mendapat Predikat Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM)
Sebagaimana yang kita ketahui bahwa Padang Panjang adalah Kota Serambi Mekah, untuk itu semoga tugas yang saya emban ke depan dapat membuat kita bekerja dalam pengawasan norma norma agama, sambungnya.
“Saya akan memberikan yang terbaik dalam menjalankan amanah, meggantikan pejabat yang lama, serta mohon kerjasama dari seluruh pegawai di Rutan Padang Panjang ini, agar dapat lebih baik kedepannya”, harap Auliya Zulfahmi.
Auliya Zulfahmi juga mengharapkan, dukungan dan bimbingan dari Kakanwil Sumbar dan kadivpas, untuk menjalankan tugasnya sebagai Karutan Kelas II B Padang Panjang..(021)