Kamis, November 28, 2024
BerandaPemerintahKecamatan Sinunukan Gelar Gebyar Budaya Guna Meriahkan HUT RI ke-77
spot_img

Kecamatan Sinunukan Gelar Gebyar Budaya Guna Meriahkan HUT RI ke-77

Neracanews | Mandailing Natal – Gebyar Budaya sebagai rangkaian peringatan HUT Kemerdekaan RI yang ke-77, Kecamatan Sinunukan melaksanakan kegiatan pentas gebyar budaya di lapangan alun-alun sinunukan III, Kecamatan Sinunukan Kabupaten Mandailing Natal. Minggu, 14/8/2022.

“Hari ini, Pemerintah Kecamatan Sinunukan dan Desa se-Kecamatan Sinunukan bersama TNI, Polri, siswa-siswi dari berbagai sekolah yang ada di Kecamatan Sinunukan dan group seni budaya dengan masyarakat melaksanakan pentas gebyar budaya.

Camat Sinunukan (Sukiman SE) dalam sambutannya mengatakan, bahwa kegiatan gebyar budaya akan dilaksanakan mulai hari ini hingga malam nanti. “Ini sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat yang
diharapkan bisa ikut terlibat langsung dalam agenda perayaan HUT RI ke-77 ini, ujarnya.

Jelang peringatan HUT Kemerdekaan RI, kita akan terus kobarkan semangat kemerdekaan dan menjaga wilayah kita agar tetap kondusif,” ucap Camat.

Ia mengucapkan syukur alhamdulillah, kegiatan Gebyar Budaya hari ini sudah kita buka dan laksanakan semoga berjalan lancar.

Acara ini kita laksanakan dalam rangka untuk memeriahkan HUT ke 77 RI tahun 2022. Syukuran bersama karna kita semua sudah dapat melewati masa sulit masa covid -19 selama hampir dua tahun dengan baik.

Mempersatukan dan memupuk kerjasama antar group budaya sebagai usaha perekat hubungan silaturahmi dan persaudaraan semua elemen masyarakat. Memberikan ruang dan dukungan kongkrit kepada seni budaya yang ada agar dapat tumbuh kembang dengan baik sehingga menjadi kekuatan nyata di tengah-tengah masyarakat untuk turut serta menjaga dan mengisi kemerdekaan RI.

Untuk itu terimakasih kepada semua kepala desa, semua group seni budaya dan semua pihak yang tidak bisa kita sebutkan satu persatu atas dukungannya sehingga Gebyar Budaya ini dapat terselenggara. Selamat mengikuti acara Gebyar Budaya Kecamatan Sinunukan semoga sukses, aamiin. Tutup Camat mengakhiri. (Hem Surbakti)

RELATED ARTICLES
PILKADA SERENTAKspot_img
HARI PAHLAWANspot_img
BEROBAT GRATISspot_img
KETENTUAN PEMAKAIAN LAPANGAN OLAHRAGAspot_img
HIMBAUAN PENGIBARAN BENDERAspot_img
HARI SUMPAH PEMUDAspot_img
HARI SANTRI NASIONALspot_img
FKUB EXPOspot_img
JOB FAIR MINI MEDAN 2024spot_img
CARA PENULARAN TUBERKULOSIS (TBC)spot_img

Most Popular