Selasa, Oktober 28, 2025
spot_img

Terima Audiensi PMII, Kapolres Madina Kolaborasi Menuju Pemilu Damai 2024

Neracanews | Mandailing Natal – Kapolres Mandailing Natal (Madina) AKBP Arie Sofandi Paloh, S.H, S.I.K menerima audiensi dan silaturahmi Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Madina, Senin, 5/2/2024.

Audensi berlangsung di Lobby Tantya Sudhirajati Mapolres Madina. Ikut serta mendampingi Kapolres yakni, Kasat Intelkam AKP Romi Manik dan Kaur Bin Operasi Satuan Reserse Kriminal Ipda Bagus Seto SH.

Dari barisan PC PMII dihadiri Ketua Ahmad Rizal Nasution dan sejumlah pengurus.

Foto : Kapolres Madina AKBP. Arie Sopandi Paloh, SH, SIK bersama Ketua PMII Kab. Madina

Kapolres Madina melalui Plh Kasi Humas Ipda Bagus Seto mengatakan audensi Polres Madina dan PMII bertujuan untuk saling tukar pikiran agar situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah hukum Polres Madina semakin erat terjaga.

“Audiensi dan Silaturahmi terkait Harkamtibmas yang bertujuan bertukar informasi agar tercipta situasi yang kondusif khususnya diwilayah hukum Polres Madina,” kata Bagus.

Pama Polri itu menerangkan, peran mahasiswa juga dibutuhkan dan sangat penting dalam suksesnya Pemilu serentak tahun 2024.

Pasalnya, mahasiswa merupakan sebagai agen of change atau agen perubahan yang diyakini mampu menciptakan suasana yang baik dan sejuk di tengah masyarakat.

“Polres Madina berharap dukungan dari mahasiswa agar pemilu damai dapat diwujudkan terkhusus di wilayah Kabupaten Madina,” ucapnya.

Sementara itu, Ahmad Rizal Nasution mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Madina yang telah menerima kunjungan mereka. Rizal menyatakan siap membantu tugas-tugas kepolisian demi terwujudnya pemilu damai.

“Terima kasih atas sambutan baiknya kepada bapak kapolres terhadap mahasiswa dari organisasi PMII. Semoga silaturahmi dan komunikasi tetap terjaga,” ungkap Rizal. (Hem Surbakti).

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Biro Adpim Setdaprov Sumut Tingkatkan Kualitas Layanan dan Komunikasi dengan Media

MEDAN – Biro Administrasi Pimpinan (Adpim) Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Sumatera Utara (Sumut) menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas layanan, memperkuat citra positif pemerintah...

Dugaan Pemerasan Oknum Penyidik Polda Sumut, Korban Bongkar ‘Uang Kopi Hingga Jutaan”

MEDAN — Dugaan pemerasan oleh oknum kepolisian mencuat di jajaran Polda Sumut. Seorang terlapor berinisial UP (50) mengaku terus dimintai uang oleh penyidik Subdit...

Ribuan Peserta Meriahkan TNI PRIMA RUN di Kisaran, Bupati Asahan: Bersama Rakyat, TNI Kuat

Kisaran — Suasana Alun-Alun Rambate Rata Raya Kisaran pada Minggu pagi dipenuhi semangat ribuan pelari yang ambil bagian dalam ajang TNI PRIMA RUN 5K...

Pesparawi VIII Kabupaten Asahan Berakhir Meriah, Bupati Tutup dengan Penuh Sukacita

Kisaran - Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) VIII Kabupaten Asahan Tahun 2025 resmi ditutup dengan penuh kemeriahan dan sukacita di Gedung Serbaguna Kisaran. Acara...

Usai Diberitakan, Inspektorat Taput Akan Cek Bangunan Jembatan Lumban Silintong Kecamatan Pagaran

Taput | (Neracanews) - Usai di beritakan di media kemarin, terkait Jembatan Lumban Silintong Kecamatan Pagaran Berbiaya Rp 332 Juta, saat media monitoring Kecamatan...