Kamis, Juli 10, 2025
spot_img

Talkshow HUT Dekranas ke-51 di Medan, Romy Mariani Narasumber Bersama Merdi Sihombing

DAIRI – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Dairi Romy Mariani Simarmata- Ny.Eddy Berutu menjadi narasumber dalam talkshow dalam peringatan HUT Dekranas ke-51, Selasa 16 Mei 2023, di Lapangan Merdeka, Kota Medan.

Selain Romy Mariani, turut menjadi narasumber adalah desainer terkenal, Merdi Sihombing.

Talkshow membahas bagaimana perkembangan ulos serta bagaimana kolaborasi Dekranasda Dairi bersama Yayasan Merdi Sihombing dalam pengembangan ulos.

Romy Mariani mengatakan memulai kolaborasi bersama Yayasan Merdi Sihombing di tahun 2019 dalam mengembangkan ulos silalahi. Ulos Silalahi, dikatakan Romy Mariani, memiliki motif yang berbeda dari ulos yang ada di seputaran Danau Toba.

“Dekranasda Dairi ingin membentuk satu ekosistem tenun yang di dalamnya terdapat petenun serta off taker (pembeli). Oleh karena itu kami berkolaborasi dengan Merdi Sihombing untuk mengembangkan Ulos Silalahi dari adat menjadi produk echo fashion.

Para petenun terus dilatih dan hasil tenun mereka sudah dipakai oleh pejabat negara dan itu membuat mereka menjadi semakin bersemangat,” kata Romy Mariani. Promosi tenun Ulos Silalahi, dikatakan Romy Mariani, gencar dilakukan oleh Dekranasda Dairi.

Promosi dilakukan tentunya bekerja sama dengan berbagai pihak sehingga promosi bisa dilakukan hingga ke Eropa, yakni ke Belgia. “Promosi ulos di Belgia, kami turut menghadirkan artis nasional Yuni Shara yang memakai Ulos Silalahi perpaduan antara tradisional dan moderen karya desainer Merdi Sihombing,” tambahnya.

Dalam perjalanan mengembangkan tenun Ulos Silalahi, Romy Mariani akui banyak tantangan yang dihadapi. Salah satunya adalah komitmen dari petenun Ulos Silalahi, namun secara perlahan komitmen itu secara perlahan dapat dijalankan.

Selain itu, tantangan lainnya adalah terkait regenerasi para petenun mengingat petenun yang ada di Silalahi adalah para orang tua.

“Kami selalu mendorong para generasi muda untuk ikut menjadi bagian dari pengembangan tenun Silalahi. Saat ini sudah ada beberapa generasi muda yang ikut menjadi petenun Ulos Silalahi,” ujarnya di akhir talkshow.

Selain talkshow, diadakan juga fashion show sebagai rangkaian HUT Dekranas ke-43. Dalam fashion show ini, hasil karya desainer Merdi Sihombing ditampilkan dengan mengusung konsep produk tenun Ulos Sitolu Huta. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Bupati dan Wabup Sergai Terima Kunker Anggota DPRD Sumut Dapil IV, Bahas Pembangunan Jalan

Bertempat di ruang rapat Gedung Kantor Bupati Serdang Bedagai (Sergai) di Sei Rampah, Rabu (9/7/2025), Bupati Darma Wijaya didampingi Wabup Adlin Tambunan menerima kunjungan...

Tri Dharma Perguruan Tinggi, Pemerintah Kabupaten Humbahas Jalin Kerjasama Dengan UNITA

Humbahas (Neracanews) - Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) jalin kerjasama dengan UNITA (Universitas Sisingamangaraja XII Tapanuli) tentang Penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Rabu 9...

Wali Kota Medan Buka Peluang Investasi Pemanfaatan Gedung Eks Perisai Plaza

Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas membuka peluang investasi bagi para investor yang ingin memanfaatkan gedung Eks Perisai Plaza. Hal tersebut disampaikan Rico...

Ketua dan Wakil Ketua Dekranasda Kabupaten Asahan Ikuti Semarak HUT Ke-45 Dekranas

Semarak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-45 Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) resmi digelar di BSCC Dome Balikpapan, Kalimantan Timur, pada 9–11 Juli 2025. Agenda ini...

Wakil Bupati Asahan Buka Rakor TRC PB, Tegaskan Kesiapsiagaan Hadapi Bencana

Pemerintah Kabupaten Asahan menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC PB) Kabupaten Asahan di Aula Kenanga Kantor Bupati Asahan pada Rabu...