Kamis, April 17, 2025
spot_img

Bupati Dairi Tutup MTQ Dairi ke-48, Kecamatan Berampu Juara Umum

DAIRI– Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu resmi menutup Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-48 Tahun 2023 tingkat Kabupaten Dairi, Rabu (17/5/2023).

Hasil MTQ, Kecamatan Berampu menyabet juara umum tahun ini menggantikan posisi Kecamatan Sitinjo sang jawara tahun lalu. Sitinjo sendiri tahun ini harus puas menjadi runner-up. Menyusul Kecamatan Sidikalang yang berada diurutan ke-3.

Bupati dalam sambutannya menyampaikan upaya yang dilakukan tidak boleh berhenti sampai di sini.  Dia mengatakan diperlukan perhatian, keterlibatan, dan tanggung jawab seluruh komponen umat dan jajaran pemerintah, agar penyelenggaraan kegiatan seperti ini lebih digalakkan. Hal ini untuk memberi dampak positif dalam kehidupan keimanan masyarakat.

“Selamat kepada Kecamatan Berampu yang menjadi juara umum tahun ini. Juga kepada peserta yang lain. Mudah-mudahan hasil MTQ ini dapat menambah wawasan dan penghayatan dalam rangka memacu pengembangan tilawah, hafalan, serta pendalaman kandungan Al-Qur’an itu sendiri,” kata Bupati.

Eddy Berutu juga berpesan agar para peserta senantiasa meningkatkan kemampuan yang dimiliki dan jangan cepat berpuas diri.

“Berprestasi di tingkat kabupaten itu belum cukup, perjalanan masih panjang karena akan ada MTQ tingkat provinsi yang sudah menanti. Asah terus kemampuan. Kepada para peserta yang belum berhasil pada MTQ tahun ini, saya harapkan untuk tidak berkecil hati, tetapi tetap tegar dan terus berlatih untuk meraih keberhasilan pada MTQ tahun mendatang,” katanya menambahkan.

Hadir dalam penutupan MTQ ke 48 ini, mewakili Kakan Kemenag Mahdin Kudadiri, Ketua LPTQ Jono Pasi, Kadis Pendidikan Fatimah Boang Manalu, para Kepala OPD, Ketua MUI Wahlin Munthe, Ketua Panitia Ihsan Maha, Ketua Muhammadiyah Abdul Gapur Simatupang, Ketua LKP Aslin Padang, Ketua Alwasliyah M.Limbong, serta koordinator dewan hakim remaja dan dewasa, dan undangan lainnya. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Sidak Pasar Inpres Kisaran, Wakil Bupati Asahan Minta Pedagang Tidak Gunakan Ruas Jalan

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP meminta kepada para pedagang kaki lima yang berjualan di sepanjang Pasar Inpres Kisaran untuk tidak menggunakan ruas jalan...

Pemerintah Kabupaten Asahan Akan Tindak Tegas ASN Yang Gunakan Narkoba

Pemerintah Kabupaten Asahan akan memberikan sanksi tegas kepada ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan yang ketangkap dan terbukti menggunakan narkoba. Hal ini disampaikan oleh...

Wakil Bupati Asahan Pimpin Apel di Kecamatan Kota Kisaran Barat

Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP memimpin apel gabungan di Kecamatan Kota Kisaran Barat, Rabu (16/04/2025). Pada apel ini Wakil Bupati Asahan menekankan kepada...

Majelis Ta’lim Muslimah Dambaan Perbaungan Gelar Pengajian dan Santunan Anak Yatim

Perbaungan – Pengajian Majelis Ta’lim Muslimah Dambaan (MTMD) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) kembali dilaksanakan pada Selasa, 15 April 2025, di Lapangan Sepak Bola Pematang...

HBB Minta Polda Sumut Profesional Tangani Gelar Perkara Khusus Eks Karyawan PT Fiberstar

MEDAN – Organisasi kemasyarakatan Horas Bangso Batak (HBB) mendesak Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) untuk melaksanakan Gelar Perkara Khusus (GPK) secara jujur, profesional,...