Selasa, November 11, 2025
spot_img

Gedung Taman Budaya Kota Medan Terbakar Ketika Buka Puasa Bersama

Medan – Momen buka puasa bersama (Bukber) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan, Laksamana Putra Siregar dengan se-alumni SMA Negeri 3 angkatan tahun 89, terpaksa bubar akibat korsleting listrik (arus pendek), Sabtu (8/4/2023) sekira jam 18.55 Wib.

Peristiwa Korsleting listrik itu terjadi di kawasan Gedung Taman Budaya Kota Medan, Jalan Perintis Kemerdekaan.

Menurut keterangan salah seorang pengunjung, korsleting itu disebabkan instalasi listrik gedung sudah terlalu tua sehingga kemungkinan disambungan itu sudah ada yang longgar.

“Sudah tua bangunan ini bang Instalasi listriknya pun kurang terurus,” katanya.

Dilokasi, Kadis Pendidikan Kota Medan,
Laksamana Putra Siregar yang merupakan alumni SMAN 3 Medan membenarkan peristiwa itu, dan mengatakan bahwa kondisi gedung sudah tua.

Laksamana mengakui tidak menggunakan Sound system pada momen Bukber bersama alumni SMAN 3 seangkatannya.

“Namanya juga buka puasa bang,” pungkas Laksamana.

Terlihat, petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) berusaha memadamkannya api akibat korsleting listrik itu.

Belum ada keterangan resmi dari instansi terkait penyebab korsleting listrik tersebut.(As/Ps/Red)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Dinas Pertanian Karo Akan Laporkan Kios UD Palemta

Dinas Pertanian Kabupaten Karo berkomitmen menindak tegas kios pengecer pupuk subsidi yang terbukti menjual di atas Harga Eceran Tertinggi (HET), salah satunya kios penyalur, UD Palemta,...

Pemprov Sumut Perkuat Mitigasi dan Pengawasan Makanan Bergizi di Sekolah

MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus memperkuat langkah mitigasi dan pengawasan terhadap potensi kasus keracunan yang diduga disebabkan oleh konsumsi Makanan...

PWI Sumut Gelar Seleksi Anggota Muda dan Kenaikan Status

Medan - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) akan melaksanakan ujian penerimaan anggota Muda dan kenaikan tingkat anggota Biasa PWI yang direncanakan...

Rico Waas Ajak Jemaat HKBP Sei Agul Bersatu Dalam Semangat “Medan untuk Semua”

Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, menegaskan, tidak boleh ada satu pun warga yang tertinggal dalam proses pembangunan Kota Medan. "Kemajuan kota hanya...

Bupati Asahan Apresiasi Peran Yayasan Wakaf Hajjah Rohana dalam Pembangunan Pendidikan

Kisaran (9/11/2025) — Suasana penuh kekeluargaan tampak menyelimuti Gedung Yayasan Hajjah Rohana di Jalan William Iskandar, Mutiara Kisaran, Minggu malam. Dalam momen tersebut, Bupati...