Senin, Juli 21, 2025
spot_img
Beranda blog Halaman 376

Bertemu Kepala BPKP Sumut, Bupati Dairi Eddy Berutu Minta Pendampingan Tata Kelola Keuangan dan Aset

0
Bertemu Kepala BPKP Sumut, Bupati Dairi Eddy Berutu Minta Pendampingan Tata Kelola Keuangan dan Aset

DAIRI – Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu meminta pendampingan ke Badan Pemeriksa Keuangan Pembangunan (BPKP) Sumatera Utara dalam tata kelola keuangan dan akuntabilitas kinerja yang dijalankan Pemerintah Kabupaten Dairi sesuai dengan ketentuan perundangan-undangan.

Hal ini disampaikan Bupati Eddy Berutu saat bertemu Kepala BPKP Sumut Hengky Kwinhatmaka, Rabu (10/5/2023) di Medan.

Bupati menambahkan hal kedua yang dia bicarakan dengan Kepala BPKP Sumut adalah peningkatan kompetensi dan sinergitas bagi aparatur sipil negara dalam mengelola keuangan.

“Poin ketiga yang kami mintakan ada koordinasi dengan penataan aset Pemerintah Kabupaten Dairi. Kami meminta arahan dalam menjalankan tugas,” ujar Bupati.

Lebih lanjut Bupati menyampaikan Pemkab Dairi saat ini juga menggunakan SIMDA dan SIMDA BMD dalam mengelola keuangan dan barang. (As)

Rembuk Stunting Kabupaten Dairi, Bupati: Stunting Tanggung Jawab Lintas Sektor

0
Rembuk Stunting Kabupaten Dairi, Bupati: Stunting Tanggung Jawab Lintas Sektor

DAIRI– Pemerintah Kabupaten Dairi menggelar rembuk stunting tahun 2023, Jumat (12/5/2023), di Balai Budaya, Sidikalang.

Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu dalam sambutannya yang dibacakan Sekretaris Daerah Budianta Pinem menyampaikan persoalan stunting adalah tanggung jawab bersama lintas sektor mulai dari dusun, desa, kecamatan, OPD, TNI/Polri, badan usaha, dan lain sebagainya.

“Upaya pencegahan dan penanggulangan stunting harus bersama-sama dilaksanakan melalui berbagai program aksi percepatan penurunan stunting. Suatu tindakan sistematis dan terencana harus dilakukan oleh seluruh komponen bangsa lintas sektor,” ujarnya.

Dalam hal ini, kata Bupati, Pemkab Dairi selalu berupaya untuk berfikir dan bertindak secara aktif dan cepat. Berbagai program juga terus digalakkan yakni pembangunan infrastruktur secara bertahap, pengembangan sektor perdagangan, pendidikan, pertanian, juga penguatan pariwisata.

Bupati menyontohkan, pertumbuhan ekonomi dari 4,82 pada Tahun 2019, menjadi -0,9 pada Tahun 2020, menjadi 2,05 pada Tahun 2021 dan 4,21 pada Tahun 2022, tingkat pengangguran terbuka dari 1,58 pada Tahun 2019, menjadi 1,75 pada Tahun 2020, menjadi 1,49 pada Tahun 2021 dan 0,88 pada Tahun 2022.

“Persentase penduduk miskin dari 7,70% pada tahun 2019, menjadi 8,04% pada tahun 2020, menjadi 8,31 % pada tahun 2021 dan turun menjadi 7,88 % pada Tahun 2022, Indeks Pembangunan Manusia dari 71,42 pada Tahun 2019 menjadi 71,57 pada Tahun 2020, menjadi 71,84 pada Tahun 2021 dan meningkat menjadi 72,56 pada Tahun 2022, Indeks Gini Ratio dari 0,29 pada Tahun 2019, menjadi 0,27 pada Tahun 2020, menjadi 0,23 pada tahun 2021 dan turun menjadi

0,22,” ujarnya lagi.

Sebagai gambaran, Bupati menjelaskan bahwa kondisi prevalensi stunting di Kabupaten Dairi mengalami penurunan sebesar 17,26% pada Tahun 2020 turun menjadi 15,13% pada Tahun 2021 dan menjadi 13,24% pada tahun 2022.

Akan tetapi ada 3 (tiga) kecamatan yang mengalami peningkatan selama tahun 2020, 2021 dan 2023 yaitu Kecamatan Silahi Sabungan, Kecamatan Siempat Nempu Hilir dan Kecamatan Gunung Sitember.

Faktor determinan yang masih menjadi kendala dalam penanganan stunting balita menurutnya adalah akses air bersih, sanitasi, pemberian ASI Eksklusif dan perilaku merokok.

“Untuk itu kami mengharapkan semua pihak dari berbagai sektor tadi untuk menangani dan mencegah bertambahnya balita stunting di Dairi lewat peran pentahelix, kerja sama antar pemerintah, akademisi, pelaku usaha, masyarakat dan media guna mencapai visi misi kita mewujudkan Dairi unggul yang menyejahterakan dalam harmoni keberagaman,” katanya mengakhiri.

Hadir dalam kegiatan ini, unsur Forkopimda, anggota DPRD, Lamasi Simamora, tim percepatan penurunan stunting, para kepala OPD, Camat, Kepala desa, kepala puskesmas, para pimpinan, organisasi pemuda, badan usaha, serta undangan lainnya. (As)

Menpan RB Resmikan MPP Kabupaten Asahan, Ini Pesan dan Harapan Bupati

0
Menpan RB Resmikan MPP Kabupaten Asahan, Ini Pesan dan Harapan Bupati

Menpan RB Resmikan MPP Kabupaten Asahan, Ini Pesan dan Harapan BupatiMenteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Abdullah Azwar Anas meresmikan empat Mal Pelayanan Publik (MPP) di Sumatera secara serentak, Jumat (12/5/2023). Empat MPP yang diresmikan yakni Kabupaten Lampung Selatan dan Lampung Utara Provinsi Lampung, Kota Dumai Provinsi Riau serta Kabupaten Asahan Provinsi Sumatera Utara.

Peresmian Mal Pelayanan Publik yang dipusatkan di MPP Kabupaten Lampung Selatan ditandai penandatanganan prasasti oleh Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas. Bupati Asahan hadir langsung dalam acara yang juga turut dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Kementerian PAN-RB, Gubernur Lampung, Bupati Lampung Selatan, Bupati Lampung Utara, dan Wali Kota Dumai.

Dalam sambutannya, Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas mengatakan, kehadiran MPP merupakan suatu terobosan untuk menjembatani proses dari beberapa layanan kepada masyarakat dalam satu tempat. “Semoga kegiatan hari ini menjadi salah satu momentum bagi kita untuk mendorong pelayanan publik yang semakin baik, efektif dan efisien,” kata Abdullah Azwar Anas.

Sementara pasca mengikuti peresmian, Bupati Asahan H. Surya, B.Sc menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras dalam merealisasikan pembangunan MPP di Kabupaten Asahan. “dengan telah diresmikannya MPP di empat kabupaten/kota, khususnya di Kabupaten Asahan, diharapkan pelayanan akan semakin baik, terintegrasi dan dapat menjadi salah satu solusi dari bentuk pelayanan terpadu yang bisa dijangkau oleh masyarakat”, ujar Bupati.

Bupati juga berharap, keberadaan Mal Pelayanan Publik di Kabupaten Asahan semakin menegaskan bahwa penyelenggaraan pelayanan publik yang cepat, mudah, terjangkau, aman dan nyaman adalah salah satu kebutuhan utama di setiap daerah. Lebih lanjut Bupati menyampaikan, terwujudnya MPP di Kabupaten Asahan, juga harus dibarengi dengan peningkatan kualitas SDM yang bertugas disana. Karenanya, Bupati berharap, agar seluruh aparatur yang bertugas di MPP, harus dapat memberikan pelayanan secara maksimal kepada masyarakat.  “Karena fungsi utama dari MPP adalah masyarakat  mendapat kemudahan dalam mengakses berbagai jenis pelayanan, dan hal tersebut dapat terwujud jika fasilitas yang ada juga dibarengi dengan kualitas SDM yang mumpuni”, pungkas Bupati. (As)

Wakil Bupati Asahan Ikuti Grand Launching MPP

0
Wakil Bupati Asahan Ikuti Grand Launching MPP

Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin ikuti Grand Launching MPP secara virtual di gedung MPP Kabupaten Asahan, Jumat (12/05/2023). Tampak hadir Kapolres Asahan, Asisten, Mewakili Kajari, OPD, BUMN, BUMD dan para peserta lainnya

Di tempat berbeda, Grand Launching MPP ini diikuti oleh Bupati Asahan bersama 3 Kepala Daerah Kabupaten/Kota yakni Kabupaten Lampung Selatan, Kabupaten Lampung Utara, Kabupaten Asahan dan Kota Dumai. Acara Grand Launching tersebut dipusatkan di Kabupaten Lampung Selatan dan dihadiri langsung oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas.

Secara virtual, Menpan RB menyampaikan selamat untuk keempat Kabupaten/Kota atas hadirnya MPP tersebut. “MPP menjadi salah satu ikhtiar meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Anas berharap kedepan MPP bertransformasi menjadi MPP Digital. Baginya, digitalisasi adalah keniscayaan yang harus dihadapi cepat atau lambat, dan ASN sebagai pelayan publik harus segera beradaptasi terhadap hal tersebut. “MPP Digital menjadi penyederhana pelayanan publik karena semua terintegrasi. Ini sesuai arahan Presiden Jokowi”, ujar anas

Acara tersebut di rangkai dengan berbagai kegiatan di antaranya penyerahan cinderamata oleh PAN-RB kepada para Bupati/Walikota, kemudian Bupati/Walikota juga memberikan cinderamata kepada PAN-RB. Kegiatan dilanjutkan dengan Penanda tanganan Prasasti peresmian yang di tanda tangani langsung oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB)  disaksikan oleh para tamu undangan secara langsung dan virtual.

Selepas mengikuti rangkaian acara Wakil Bupati Asahan mengatakan pembangunan MPP bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan bagi publik melalui pengintegrasian layanan secara cepat, mudah, terjangkau, dan aman. “MPP adalah bagian penting bagi suatu daerah dalam menarik investasi meski ada bermacam kendala untuk mewujudkannya karena itu penting adanya reformasi dalam perbaikan pelayanan publik itu sendiri,” ucap Wakil. (As)

Temukan Pengaspalan Jalan Bunga Rampai III Dilakukan Asal-asalan, Bobby Nasution Minta Dikorek & Diaspal Ulang

0

Medan-Selang sehari mendengarkan permasalahan di setiap kewilayahan saat memimpin rapat dengan seluruh camat, Wali Kota Medan Bobby Nasution langsung meninjau salah satu jalan yang baru selesai di aspal di Jalan Bunga Rampai III,  Kelurahan Simalingkar B Kecamatan Medan Tuntungan, Jumat (12/5).

Sebab, pengaspalan yang dilakukan tidak sesuai dengan gambar perencanaan dan sangat mudah terkelupas. Itu sebabnya Kadis Sumber Daya Air, Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK) Kota Medan Topan Ginting sempat marah dan kecewa saat mendapati hasil pengaspalan seperti itu.

Sesampainya di lokasi, menantu Presiden Joko Widodo ini langsun menyusuri sepanjang Jalan Bunga Rampai III sembari melihat dan mengecek kondisi jalan yang baru di aspal tersebut. Bobby Nasution sesekali berhenti sembari mengecek dan meminta untuk dilakukan pengukuran lebar badan jalan yang diaspal apakah sudah sesuai dengan gambar perencanaan atau belum.

Tidak itu saja, orang nomor satu di Pemko Medan ini minta agar pinggiran jalan yang baru diaspal itu untuk dites kekuatannya dengan dilintasi mobil. Begitu ban mobil melindas, aspal langsung amblas. Begitu juga saat Bobby Nasution menusuk aspal dengan menggunakan besi, langsung tembus. Di samping itu juga didapati ketebalan aspal tidak sesuai dengan gambar perencanaan.

Dengan temuan tersebut, Bobby Nasution pun sontak marah dan langsung memanggil pengawas proyek mengapa hal itu bisa terjadi. Kemudian, Bobby minta agar dilakukan pengaspalan ulang sesuai dengan gambar perencanaan yang telah ditetapkan

Usai melakukan peninjauan, Bobby Nasution menjelaskan, kedatangannya untuk menindaklanjuti laporan warga beberapa waktu lalu terkait pengerjaan pengaspalan Jalan Bunga Rampai III. Di samping itu, imbuhnya, persoalan jalan ini juga disampaikan Camat Medan Tuntungan dalam rapat dengan seluruh camat kemarin.

“Saya tadi lihat langsung aspalnya tidak sesuai. Ketika dicoba dilalui dengan mobil aspalnya meleot. Begitu juga ketika dicoba ditusuk pakai besi untuk mengetes ketahanannya, aspalnya tembus. Saat kita korek untuk memastikan ketebalan aspal, ternyata tidak sesuai juga,” kata Bobby Nasution.

Ditegaskan Bobby Nasution, pengerjaan pengaspalan jalan menggunakan uang dari masyarakat yang pertama diperhatikan adalah  kualitasnya. “Kita sudah mengeluarkan anggaran, jangan hanya memikirkan tugas kita selesai atau tidak. Tetapi harus memperhatikan kualitas. Jadi saya minta untuk dikorek ulang, saya tidak mau pengerjaan infrastruktur di Medan ini asal-asalan,” tegasnya.

Jangan hanya karena pengerjaan pengaspalan  jalan yang dilakukan tidak terlalu lebar dan berada di pinggiran kota, kata Bobby Nasution, dilakukan asal-asalan.

“Saya minta semua pengerjaan perbaikan jalan yang ada di Kota Medan, baik itu jalan kecil di pinggir kota atau di tengah kota serta di pemukiman masyarakat harus dilakukan sesuai dengan standar dan kualitasnya harus benar-benar diperhatikan,” tegasnya.

Terkait dengan temuan tersebut, Bobby Nasution selanjutnya minta pengerjaan pengaspalan jalan diulang dan harus sesuai dengan gambar perencanaan yang telah ditetapkan.

“Tadi juga ada keluhan dari masyarakat mengenai u-ditch. Saya berpesan agar u-ditch dan drainase yang menjadi keluhan masyarakat juga harus bisa dibenahi dalam. Saya minta dalam waktu dekat ini, satu atau dua minggu harus selesai!” Pungkasnya. (Afs)

Junios Lumbantobing Kades Incumbent Siap Lanjutkan Pembangunan Desa dan Tingkatan Kesejahteraan Warga Aek Siansimun

0

Taput (Neraca News) Dengan niat tulus dan ikhlas caranya halus hasil nya mulus, caranya baik hasilnya lebih bagus ingin memajukan dan meningkatkan serta kesejahteraan masyarakat Desa Aek Siansimun Kecamatan Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara Provinsi Sumatera Utara.

Junios Lumbantobing (Kades) Incumbent dengan nomor urut 1 mengaku kembali mencalonkan diri sebagai calon kepala desa Aek Siansimun periode 2023 -2029 mendatang. Ia bertekad jika dirinya kembali terpilih menjadi pemimpin desa Aek Siansimun dengan diberikan amanah masyarakat Aek Siansimun dirinya akan meningkatkan pembangunan dan juga kesejahteraan warganya.

“Saya mohon do’a dan dukungannya dari masyarakat desa Aek Siansimun untuk saya.Karena masih banyak pekerjaan desa yang belum terselesaikan dan itu merupakan PR buat saya.Saya akan meningkatkan pembangunan juga kesejahteraan bagi warga Aek Siansimun,” harap Junios saat diwawancarai awak media ini lewat whatsapp nya. Jumat (12/5/23).

Sementara terkait transparansinya penggunaan anggaran desa selama memimpin desa Aek Siansimun , Junios mengaku sudah menerapkan transparansi semaksimal mungkin.
“Untuk transparansi realisasi anggaran desa saya rasa kami sudah transparan kepada masyarakat. Buktinya setiap ada kegiatan pembangunan desa papan informasi pekerjaan selalu kami pangpangkan,” Jelas Junios lelaki memiliki ciri khas kepala plontos dan energik ini.

Junios yang memiliki Visi Misi yang jelas bagi masyarakatnya, Mewujudkan pemerintahan desa yang bersih jujur dan transparansi, Mengefektifkan kerja keras perangkat desa, Meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, Mengembangkan BUMdes untuk memberdayakan masyarakat, Meningkatkan gotong royong, Melanjutkan pembangunan jalan usaha tani dan irigasi untuk kesejahteraan masyarakat, Pemberian pupuk, bibit tanaman, bibit ikan dan ternak untuk kesejahteraan masyarakat, dan berkoordinasi dan bekerjasama dengan instansi terkait demi pembangunan desa dan kesejahteraan masyarakat Aek Siansimun.

Selain visi dan misi yang jelas, Junios memiliki motto ‘semua untuk satu, satu untuk semua’, Junios juga berharap untuk pemilihan mendatang dapat berjalan dengan aman, damai dan kondusif, menurutnya beda pendapat dan beda pilihan itu suatu hal yang wajar, itulah yang dinamakan demokrasi. Tentunya calon masing-masing mempunyai visi dan misi yang sifatnya membangun desa, dan siapapun yang terpilih nantinya itulah pilihan dan amanah dari masyarakat, yang namanya pemilihan pasti ada yang kalah dan ada yang menang, berbaliknya itulah pilihan masyarakat, “pungkasnya. (Henry)

Pj Bupati Nagan Raya Gelar Rapat Sosialisasi Penggunaan Dana Desa, Ini Harapannya

0

Suka Makmue – Neraca News | Sejumlah kepala desa rapat sosialisasi Dana Desa dan penandatangan Integritas Gampong bersama PJ Bupati Nagan Raya Fitriany Farhas , di Aula sekdakab lantai 3 di kantor Bupati, Jumat 12 Mei 2023.

Kegiatan Rapat sosialisasi dana desa tahun Anggaran 2023 dan tandatangani pakta integritas Gampong se- Nagan Raya (222) Gampong, selain para kepala desa juga diikut serta para Camat se- Nagan Raya.

Kegiatan dipimpin langsung oleh Pj Bupati Nagan Raya Fitriany Farhas didampingi kepala DPMGP4, Dandim dan Kapolres. Dalam rapat sosialisasi PJ Bupati mengatakan bahwa pelaksanaan penggunaan dana desa harus mengacu pada peraturan permendes no 8 tahun 2022 , dan UU no 6 tahun 2014.

PJ Bupati menambahkan semoga dengan terselenggaranya sosialisasi dana desa dan penandatanganan pakta integritas Gampong ini dapat memberi pemahaman kepada seluruh kepala desa dalam melaksanakan tata kelola desa, baik itu dalam segi Administrasi, perencanaan serta pelaksanaannya, yang paling penting pengelolaan keuangan dana desa harus tepat sasaran,” Terang PJ Bupati Fitriany Farhas

Sementara itu kepala DPMGP4 kabupaten Nagan Raya Damharius melaporkan bahwa dasar pelaksanaan kegiatan ini adalah UU no 6 tahun 2014 tentang desa, dan permendesa no 8 tahun 2022 tentang Prioritas penggunaan tahun 2023,Terangnya.

Lebih lanjut Damharius memaparkan tujuan kegiatan Sosialisasi ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada para kepala desa dalam melaksanakan tata kelola pemerintahan desa dan keuangan desa yang bersumber dari dana desa,” Tutupnya. (Ainon)

Kadiskes Nagan Raya Sidak Keberadaan Ruang Inap di Puskesmas Alue Bilie

0

Suka Makmue | Neracanews – Kepala dinas kesehatan Hj Siti Zaidar, S. ST. M. K. M sidak ruang inap di puskesmas Alue Bilie di kecamatan Darul Makmur. Kegiatan tersebut didampingi Camat dan Kkepala Puskesmas Alue Bilie, Jumat 12 Mei 2023.

Menurut kepala dinas kesehatan kabupaten Nagan Raya Hj Siti Zaidar,S. ST. M. K. M mengatakan sidak yang dilakukan bertujuan untuk persiapan dalam halal pelayanan kesehatan di puskesmas Alue Bilie setelah pasca lebaran, di samping pengecekan keadaan pasien juga dilakukan pengecekan keadaan ruang karena ada beberapa ruang inap plafonnya Udah pada jebol, kepala dinas meminta tolong difoto dan buat laporan ke dinas supaya bisa diusulkan sebagai dana tegap, ” Pintanya

Kepala dinas kesehatan juga meminta kepada para petugas harus memperhatikan keadaan pasiennya, setiap 15 menit sekali, jangan sampai infusnya sudah habis baru di cek, karena kita sebagai pelayannya masyarakat untuk kesehatan tersebut, beliau juga meminta WC harus ada lampunya jangan gelap seperti yang kita lihat barusan, kemudian WC juga harus bersih jangan kotor, karena kita pelayan kesehatan,” Terangnya

Setelah sidak di beberapa ruang inap Kadiskes meminta agar kepala Puskesmas bisa menjaga dan memperhatikan lingkungan sekitar puskesmas jangan sampai terkesan puskesmas ini jorok,” Ujar Kadiskes Hj Siti Zaidar S. ST. M. K. M. (AINON)

Perjudian Meja Ikan – ikan Diduga Kebal Hukum Kembali “Marak” di Wilkum Polsek Labuhan!

0

Neracanews | Medan – Perjudian Meja Ikan – ikan yang sempat serentak berhenti di Wilayah Hukum Polsek Medan Labuhan, Polres Pelabuhan Belawan kembali marak untuk “meracuni” generasi bangsa.

Hal ini terpantau berada di sejumlah titik, seperti di Jalan M Basir Pasar 5 Marelan, Jalan Pasar 2 Timur berdekatan dengan pabrik ikan. Selanjutnya di Jalan Yos Sudarso Kota Bangun, dan di Jalan Infeksi Titi Papan.

Dari sejumlah titik meja ikan – ikan ini diisebut sebut didominasi oleh big bos judi merek SN.

” Udah mulai marak bang perjudian di daerah kami ini. Dulu tenang kita sudah tutup, ini mulai lagi, maraklah lagi nanti maling tabung gas ini” ucap warga yang enggan ditulis identitasnya.

Tambah warga, mulai beroperasi perjudian meja ikan – ikan ini habis lebaran kemarin ucapnya.

Ironisnya, hal ini berlangsung beberapa minggu belakangan ini saja. Sebelumnya, pasca Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan perang terhadap judi, baik judi darat, online agar seluruhnya diberangus dari tengah – tengah masyarakat. Sesaat, perjudian ikan – ikan ini sirna, nyaris tak satupun yang berani untuk melakoni bisnis haram tersebut.

Lantas kembali lagi di Wilayah Hukum (Wilkum) Polsek Medan Labuhan, arena gelanggang perjudian ini kembali marak.

Dikonfirmasi terpisah Kapolsek Medan Labuhan Kompol Mustafa Nasution via celular namun Mustafa terkesan enggan berkomentar mengenai perjudian tersebut.

Berkali – kali awak media menghubungi namun tidak mendapatkan balasan apapun hingga berita ini dimuat oleh redaksi. (021)

Ketua Yayasan Kanker Indonesia Cabang Dairi Serahkan Bantuan Untuk Warga Penderita Tumor Jinak di Desa Kaban Julu

0
Ketua Yayasan Kanker Indonesia Cabang Dairi Serahkan Bantuan Untuk Warga Penderita Tumor Jinak di Desa Kaban Julu

DAIRI– Ketua Yayasan Kanker Indonesia cabang Dairi Romy Mariani Simarmata Ny. Eddy Berutu menjenguk serta memberikan bantuan kepada salah satu warga yang menderita tumor jinak, Delima Sibarani di Desa Kaban Julu, Kamis 11 Mei 2023.

Seperti diketahui, Delima pada awal pemeriksaan kesehatan oleh tim medis didiagnosa menderita penyakit kaki gajah. Namun, setelah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, Delima diketahui menderita tumor jinak di bagian kakinya.

Diagnosa penyakit tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Dairi dr. Henry Manik yang turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Henry Manik mengatakan pihaknya selalu berkoordinasi dengan Rumah Sakit Adam Malik Medan tempat Delima melakukan pengobatan.

“Masih butuh penanganan yang lebih lanjut tentunya. Kehadiran Ibu Romy yang juga sebagai Ketua Tim Pengherak PKK Dairi sebagai bentuk kepedulian kepada keluarga Delima,” ujarnya.

Sementara itu, Delima berharap agar pengobatannya dapat terus berlanjut karena menurut pesan dari tim medis yang menanganinya di Medan, bahwa dirinya akan dirujuk ke Jakarta.

“Kiranya pemerintah dapat memberikan bantuan kepada kami karena kami tidak memiliki biaya lagi untuk melanjutkan pengobatan saya ini,” ucapnya dengan penuh harap yang didampingi orang tuanya Bapak Sibarani dan Ibu boru Simbolon.

Menanggapi hal tersebut, Romy Mariani mengatakan agar dinas terkait diharapkan dapat berkoordinasi dengan tim kesehatan di Medan terkait tindak lanjut pengobatan Delima, sehingga segala proses pengobatan dapat berjalan dengan baik.

“Pengobatan anak kita Delima ini telah menjadi perhatian penuh oleh bapak Bupati Dairi Eddy Berutu. Apapun tindakan yang telah dilakukan kita ucap syukur, saya senang melihat kondisi Delima saat ini, sangat bersemangat, bisa berkomunikasi dengan baik apalagi dengan tim kesehatan yang menangani. Ini sudah merupakan kemajuan yang sangat baik. Kita benar benar menginginkan Delima ini bisa sembuh, hidup ini harus ada harapan,” ujar Romy Mariani.

Turut hadir dalam kegiatan ini Camat Laeparira Lamhot Silalahi, Kepala Desa Kaban Julu Sarman Matanari, Sekretaris Tim Penggerak PKK Dairi Meri Iswan Togatorop br. Saragih serta Anggota PKK Kecamatan Lae Parira. (As)